Studi komparasi layanan fintech dalam meningkatkan keuangan inklusif pada umkm di kota palopo

ECOBISMA (JURNAL EKONOMI, BISNIS DAN MANAJEMEN)(2022)

引用 0|浏览1
暂无评分
摘要
Penerapan Fintech tentu akan sejalan dengan berkembangnya kebutuhan masyarakat dan juga pelaku bisnis Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) akan layanan keuangan berbasis online dan juga pengguna media berbasis internet untuk akses digital. Munculnya Financial Technology menjadi harapan dalam memberikan solusi terhadap masalah pada UMKM dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat terutama pada UMKM di Kota Palopo. Ini menjadi bukti bahwa bisnis digital merupakan hal yang sangat dibutuhkan saat ini. Karena melihat tuntutan perkembangan zaman yang semakin maju dan canggih. Namun, dalam menerapkan layanan Fintech, perlu kita ketahui hal yang mendasar yaitu apakah masyarakat terutama pelaku UMKM di Kota Palopo sudah memiliki literasi keuangan yang baik atau tidak pada layanan Fintech dalam meningkatkam keuangan inklusif. Sehingga penting untuk mengukur bagaimana tingkat literasi pelaku UMKM terutama di Kota Palopo. Secara garis besar pada penelitian ini mengukur bagaimana perbandingan antara pelaku UMKM yang menggunakan layanan Fintech dengan pelaku UMKM yang tidak menggunakan layanan. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif. Pada penelitian ini dilakukan wawancara kepada pelaku UMKM di Kota Palopo sebanyak 2 orang informan. Lokasi penelitian dilakukan di Kota Palopo dengan waktu penelitian selama 2 bulan. Hasil penelitian ini adalah pelaku UMKM masih minim akan literasi keuangan sehingga bisnis UMKM yang mereka lakukan masih belum tersistematis
更多
查看译文
AI 理解论文
溯源树
样例
生成溯源树,研究论文发展脉络
Chat Paper
正在生成论文摘要