Vertical Garden Sebagai Solusi Degradasi Ruang Terbuka Hijau dan Edukasi Santri Wahid Hasyim Yogyakarta

Hesti Indriani, Aulia Nisa Rafida, Miftakhul Khasanah,Rio Christy Handziko

Jurnal Pengabdian Masyarakat MIPA dan Pendidikan MIPA(2021)

引用 0|浏览1
暂无评分
摘要
Jumlah penduduk perkotaan yang terus meningkat memberikan dampak tingginya tekanan terhadap pemanfaatan ruangkota, terutama ruang terbuka hijau sebagai ruang terbuka publik yang berpotensi menjadi ruang permukiman. Meningkatnya pembangunan akan mengurangi ruang terbuka hijau yang ada. Pondok Pesantren Wahid Hasyim Yogyakarta merupakan salah satu pondok pesantren yang ada di pusat kota Yogyakarta yang memiliki lembaga pendidikan dari TK, MTs, MA, dan SMA. Pembangunan disanaterus meningkat seiring dengan meningkatnya siswa yang ada. Oleh karena itu, ruang terbuka hijau menjadi semakin berkurang.Vertical Garden adalah sebuah solusi permasalahan degradasi ruang terbuka hijau di Pondok Pesantren Wahid Hasyim yang menggunakan pendekatan keruangan dengan memaksimalkan lahan kota yang sempit. Penelitian ini menggunakan metode kombinasi penelitian lapangan dan analisis data sekunder.Verical Garden merupakan konsep taman tegak yang menjadikan ruang tanam lebih besar dibanding taman konvensional, sehingga dapat menambah ruang terbuka hijau di Pondok Pesantren Wahid Hasyim Yogyakarta. Kata Kunci :Vertical Garden, Ruang Terbuka Hijau, Lahan Sempit, Yogyakarta.
更多
查看译文
AI 理解论文
溯源树
样例
生成溯源树,研究论文发展脉络
Chat Paper
正在生成论文摘要