Sosialisasi Bahaya Narkoba Dan Strategi Penanggulangannya Di Kecamatan Wawo Kabupaten Bima

Jompa Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat(2022)

引用 0|浏览1
暂无评分
摘要
Pengabdian ini membahas mengenai upaya penanggulangan peredaran dan penyalahgunaan narkoba pada masyarakat Kabupaten Bima khusus nya masyarakat Kecamatan Wawo, maraknya penyalahgunaan narkoba merupakan suatu pertarungan berfokus yang harus segera ditangani oleh pemerintah dan semua masyarakat. Bahaya narkoba dapat mengancam kesehatan bahkan nyawa orang yang menggunakannya terutama bagi para generasi muda. Narkoba mempunyai efek buruk atau dampak negatif jika disalahgunakan pada penggunaannya, terlebih Jika seseorang telah ketergantungan atau kecanduan dalam mengkonsumsi Narkoba. Sangsi tindak kejahatan peredaran dan penyalahgunaan narkoba harus diberikan sangsi tegas, bila tidak ditindak secara tegas maka akan menyebabkan jumlah peredaran narkoba akan terus meningkat di setiap Daerah. Tujuan dari sosialisasi dan penyuluhan ini yaitu untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat khususnya generasi muda dalam hal ini pelajar yang ada di Desa Kombo Kecamatan Wawo Kabupaten Bima tentang bahaya penyalagunaan narkoba tidak hanya dari perspektif hukum, melainkan juga Melalui upaya penanaman nilai moral pada diri remaja. Adapun metode yang digunakan adalah seminar, Ceramah, diskusi dan Tanyajawab. Sebagai peserta Kegiatan adalah pelajar dan mahasiswa berjumlah 85 peserta, yang terdiri dari SMAN 1 Wawo Kecamatan Wawo Kabupaten Bima dan Mahasiswa KKN dari Tujuh Program Studi Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bima. Dari kegiatan ini diharapkan terdapat kesadaran pada kelompok pelajar dan mahasiswa akan bahaya narkoba yang menjadi masalah global saat ini sehingga kewaspadaan terhadap pengaruh dari narkoba.
更多
查看译文
AI 理解论文
溯源树
样例
生成溯源树,研究论文发展脉络
Chat Paper
正在生成论文摘要