Pengembangan Multimedia Interaktif berbantuan Aplikasi Articulate Storyline dalam Pembelajaran Kimia Kelas XI MIPA SMAN 1 Utan

Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan(2022)

引用 0|浏览1
暂无评分
摘要
Di era pandemi Covid-19, siswa memerlukan media pembelajaran yang tepat. Salah satunya yaitu memanfaatkan teknologi sebagai pendukung dalam proses pembelajaran dengan mengembangkan media interaktif. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui kevalidan dan kepraktisan multimedia interaktif berbentuk APK yang dikembangkan. Model pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu 4-D (define, design, develop, dan disseminate), tetapi dengan pertimbangan tertentu penelitian ini dibatasi sampai tahap develop (pengembangan). Sampel yang dibutuhkan sebanyak 20 orang siswa kelas XI MIPA SMAN 1 Utan tahun ajaran 2020/2021yang dipilih secara acak. Instrumen yang digunakan untuk menentukan validitas dan reliabilitas adalah lembar validasi, sedangkan untuk menentukan kepraktisan dari media yang dikembangkan menggunakan angket respon siswa. Berdasarkan perhitungan menggunakan Aiken’s V diperoleh nilai rerata V sebesar 0,86 dan ini termasuk kategori sangat valid, serta diperoleh R sebesar 89,99% yang menunjukkan instrumen tersebut reliabel. Hasil uji kepraktisan diperoleh P (%) sebesar 90%, yang termasuk dalam kriteria sangat praktis. Dapat disimpulkan bahwa multimedia interaktif berbentuk APK yang dikembangkan pada materi laju reaksi dapat digunakan dalam menunjang proses pembelajaran. Untuk penelitian selanjutnya diharapkan dapat membuat multimedia interaktif berbentuk APK pada materi yang lain.
更多
查看译文
AI 理解论文
溯源树
样例
生成溯源树,研究论文发展脉络
Chat Paper
正在生成论文摘要