Karakteristik Fenotipik Galur Mutan M6 Kedelai Kipas Merah Hasil Iradiasi Sinar Gamma

Zuyasna Zuyasna, Eva Munanda,Erita Hayati,Ainun Marliah

Jurnal Agroteknologi Merdeka Pasuruan(2023)

引用 0|浏览0
暂无评分
摘要
Karakterisasi fenotipik tanaman merupakan bagian dari kegiatan seleksi untuk mendapatkan tanaman homogen. Penelitian bertujuan untuk mendapatkan informasi tentang karakteristik fenotipik galur mutan M6 kedelai Kipas Merah hasil iradiasi sinar gamma. Tempat penelitian berada di Desa Lamsidaya, Kecamatan Darul Imarah kabupaten Aceh Besar sejak bulan Mei 2020 dan berakhir pada bulan Oktober 2020. Bahan tanam yang digunakan adalah 6 galur mutan kedelai yaitu A1, A2, A7, A11, A13, dan A14 generasi ke-6 yang dimutasi dengan dosis sinar gamma 200 dan 300 Gy, varietas Kipas Merah sebagai kontrol tetua dan varietas Anjasmoro sebagai pembanding. Penelitian ini tidak menggunakan rancangan statistik, semua parameter yang diamati adalah hasil seleksi individu dari setiap genotipe yang diuji. Hasil penelitian menunjukkan bahwa galur mutan A1 dan A11 memiliki keragaan karakter fenotipik seperti tetua, sedangkan galur mutan A2, A7, A13 dan A14 memiliki kesamaan karakter dengan pembanding varietas Anjasmoro.
更多
查看译文
AI 理解论文
溯源树
样例
生成溯源树,研究论文发展脉络
Chat Paper
正在生成论文摘要